Sakit kepala sebelah atau migrain adalah sakit kepala berdenyut yang disertai nyeri. Sesuai namanya, sakit kepala jenis ini hanya terjadi pada satu sisi kepala. Nah, berikut ini beberapa penyebab sakit kepala sebelah sekaligus fakta yang penting diketahui mengenai sakit kepala sebelah:
1. Sakit kepala sebelah adalah gangguan neurologis yang ditandai hipereksitasi jaringan otak. Kondisi ini biasanya dipicu berbagai rangsangan seperti menstruasi, wewangian, cahaya, atau alhokol.
1. Sakit kepala sebelah adalah gangguan neurologis yang ditandai hipereksitasi jaringan otak. Kondisi ini biasanya dipicu berbagai rangsangan seperti menstruasi, wewangian, cahaya, atau alhokol.
2. Ciri-ciri sakit kepala sebelah adalah kelelahan, sering buang air kecil, sering menguap, sakit leher, atau sensitivitas yang tinggi terhadap cahaya, suara, atau bau.
3 Saat sakit kepala sebelah terjadi, kepala sering terasa berat sehingga penderita sakit kepala sebelah bisa saja tidak dapat berbuat apa-apa.
4. Nyeri pada sakit kepala sebelah akan bertambah jika Anda tetap melakukan kegiatan, misalnya berjalan atau naik tangga.
5. Sakit kepala sebelah bisa mengakibatkan nyeri sinus, sakit pada leher, pusing, sulit berkonsentrasi, kecemasan yang berlebihan, dan perubahan mood.
6. Sakit kepala sebelah akan semakin nyeri bila disertai batuk atau mengejan.
7. Sakit kepala sebelah biasanya akan berlangsung sekitar 24 jam. Namun, serangan dapat terjadi selama beberapa hari. Kabar baiknya, ada bisa mencegah sakit kepala sebelah dengan tips ini.
(meetdoctor.com)
No comments:
Post a Comment